TpOlTfrpTSY5BUO8BSd8Tfr0Gi==

FMB: PKS Harus Dengar Aspirasi Warga Betawi

SATYABERITA - Sejumlah warga dari berbagai Ormas yang tergabung dalam Forum Masyarakat Betawi (FMB) mendatangi kantor DPP PKS di Jalan TB Simatupang, Sabtu 10 Agustus 2024.

Warga datang menyampaikan terima kasih dari Masyarakat Betawi serta memberikan apresiasi  kepada DPP PKS yang telah memberikan dukungan kepada Bakal Calon Gubernur Bapak Anies Baswedan. 

Pimpinan FMB, Biem Benyamin mengatakan, kehadiran mereka di DPP PKS untuk menyampaikan harapan warga Jakarta khususnya Betawi agar PKS  tidak goyah dalam mengusung Anies di Pilgub DKI. 

"Bahwa kite masyarakat Betawi akan selalu Istiqomah  bersama-sama dengan Partai PKS, selama PKS konsisten dengan sikap selama ini sebagai partai dakwah yang mengutamakan kejujuran dan akhlak yang baik," kata Biem di DPP PKS, Sabtu (10/8/2024). 

FMB juga berharap PKS untuk tidak takut terhadap tekanan penguasa, bahkan kata Biem, pihaknya siap berada paling depan apabila ada ancaman maupun tindakan yang menghambat pencalonan Anies. 

"Harapan Masyarakat Betawi agar PKS tidak takut dengan tekanan-tekanan kekuatan penguasa," ujarnya. 

Menurut putra aktor senior almarhum Benyamin S ini, warga Betawi harus berada dalam barisan Anies. 

Betawi itu ya Anies, dukung Anies merupakan keharusan. Apabila ada warga Betawi gak dukung, itu sama halnya dengan Betawi mimpi," pungkasnya. (pot) 

Komentar0

Type above and press Enter to search.