SATYABERITA - Banjir besar yang melanda sejumlah kawasan di Jabodetabek, termasuk Bekasi, mengakibatkan kerusakan yang cukup parah, bahkan merendam Mega Bekasi Hypermall.
Terjangan hujan deras yang terjadi pada Selasa (4/3/2025) membuat mall tersebut terendam air hingga mencapai lantai bawah, mengakibatkan kekacauan di dalam pusat perbelanjaan.
Dalam video yang beredar luas di media sosial, terlihat jelas bagaimana air mulai menggenangi lantai bawah mall, sementara para pengunjung dan pedagang berlarian dalam kepanikan.
Banyak pengunjung yang berusaha mencari tempat yang lebih aman dengan menaiki tangga untuk mencapai lantai atas, sementara sebagian lainnya berlarian menuju eskalator.
Tak hanya panik menyelamatkan diri, beberapa pedagang juga tampak berusaha menyelamatkan barang dagangan mereka yang terendam air.
Sebagian membawa pakaian yang mereka jual, sementara yang lainnya terlihat membawa kardus-kardus berisi barang dagangan yang juga terancam rusak.
Kondisi ini mengundang perhatian banyak pihak, mengingat Mega Bekasi Hypermall merupakan salah satu pusat perbelanjaan terbesar di Bekasi yang sering dikunjungi oleh warga setempat.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada informasi resmi mengenai dampak lebih lanjut dari banjir tersebut dan apakah ada kerugian materi yang signifikan akibat kejadian ini. (pot)
Komentar0